Sukabumi, West Java Post
Sekretaris Fraksi PKS DPRD Kabupaten Sukabumi yan juga sekaligus menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hendra Purnama S.Si.,M.Si pada momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 80 Tahun 2025 melaksanakan giat Upacara Peringatan HUT RI Ke 80 yang di laksanakan di Lapang Kecamatan Parakan salak, Kabupaten Sukabumi.
Dalam momen Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke 80 Tahun, Hendra Purnama mendapatkan tugas membacakan Teks Proklamasi di hadapan para masyarakat yang ikut dalam Upacara Peringatan HUT RI ke 80.
Selain Hendra Purnama, juga ikut dalam Upacara Peringatan HUT RI Ke 80 Tahun yaitu Camat Parakan salak beserta jajaran, TNI – Polri sektor parakan salak, dan para kepala Desa Se – Kecamatan Parakan salak beserta jajaran nya.
Acara yang di mulai dari pagi hari tersebut di hadiri antusias warga masyarakat se – kecamatan parakan salak yang mengikuti upacara peringatan HUT RI tersebut.
Di sela selesai acara, Hendra Purnama saat di wawancara awak media mengatakan, ” Syukur Alhamdulillah, pada hari ini kita masih di beri kesehatan serta di berikan kenikmatan kemerdekaan oleh Allah SWt, sehingga hari ini, minggu, 17 Agustus 2025, kita masih bisa merayakan kemerdekaan dengan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke 80 Tahun dengan penuh hikmat sebagai bentuk penghormatan yang setinggi tinggi nya kepada para pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia yang telah berkorban jiwa dan raga nya demi memerdekakan negara Indonesia.
Lebih lanjut Hendra mengatakan, perjuangan para pahlawan dahulu saat berjuang tumpah darah demi memerdekakan Negara Indonesia, harus lah kita hormati, dan juga harus lah di jadikan panutan untuk pembelajaran, bahwa dalam melaksanakan kehidupan yang merdeka perlu adanya kerja keras bersama demi menciptakan kemerdekaan di segala bidan, baik dalam bidang ekonomi, kesejahteraan, kebebasan berfikir, serta kebebasan bersosial dalam kerangka perilaku yang beradab. Oleh karena itu, perlu nya kebersamaan dalam mewujudkan cita – cita besar para pahlawan kita terdahulu agar Indonesia menjadi negara yang adil, makmur, dan sejahtera, maka di momen HUT RI Ke 80 Tahun ini, mari kita saling bergotong royong bersama mewujudkan cita – cita besar para pahlawan kita. Dan tidak lupa saya juga secara pribadi dan mewakili DPRD Kabupaten Sukabumi, di momen HUT RI Ke 80 Tahun ini mengucapkan ” Selamat Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 80 Tahun, mudah – mudahan Indonesia bisa lebih maju, Rakyat nya Sejahtera, dan terhormat di mata dunia ujar Hendra Purnama yang juga menjabat sebagai Ketua BPC Dapil 2 PKS Kabupaten Sukabumi. @red